Hari ini senin, 28 Juli
2014, tepat di hari Raya Idhul Fitri hari dimana para moslem merayakan
kemenangan. Disela-sela kesibukan perayaan hari Raya sayya ingin menulis
sedikit cerita tentang bulan puasa yang sayya jalani kemarin.
Ramadhan tahun ini
sayya lalui tanpa keluarga, sayya berada di Jogja sedangkan keluarga sayya
berada di Sragen, meski jaraknya tidak begitu jauh tapi sayya tidak pulang,
lantaran sayya di sibukkan oleh Semester Pendek dan kerja parttime yang menuntut tanggung jawab untuk tetap masuk kerja. Tapi
bagi sayya itu bukan hal yang buruk, bahkan sayya senang dengan hal baru
seperti ini, setiap sahur sesama teman kos saling mengingatkan, lalu beli
makanan bersama kemudian sahur bersama, meski engga rutin tapi hal tersebut
cukup membuat hati sayya sedikit lupa dengan sahur di rumah, di bangunin ibuk
lalu sahur bersama adik, kakak, ibuk, dan ayah sayya. Selain itu sayya punya
rekan kerja yang jumlahnya puluhan, sehingga disana sayya juga tidak begitu
merasakan kesepian, justru hari-hari sayya selama puasa sangat ramai, yaa
karena sayya bekerja di salah satu warung coffee yang pada saat puasa kemarin
bertepatan dengan adanya piala dunia, melek sampe pagi dan berisik sudah
benar-benar biasa. Makanya waktu 24 jam sayya terasa sangat cepat. J
Ramadhan baru mulai
sudah banyak tawaran untuk berbuka bersama, sekedar duduk bersama dan ngobrol. Karena
saat itu sayya masih di jogja yang sayya prioritasin jelas buka bersama dengan
maz pacar dan sang Ibu. :)
Pertengahan puasa ada
pengumuman yang di tempel di pintu kerja, di situ disebutkan bahwa libur akan
dimulai tanggal 24 juli, yah sayya jelas senang kalo udah tau tanggal berapa
liburnya, sayya juga bisa konformasi beberapa ajakan teman yang mengundang
untuk datang di acara buka bersama. Dan akhirnya sayya fix kan sayya ikut buber
SMA dan buber OSIS SMA tanggal 25 dan 26 Juli saja, karena selain itu sayya
belum pulang, yang jelas sayya juga kangen silaturahmi dengan mereka, karena
tahun lalu sayya tidak ikut buber SMA makanya sekarang harus bisa. J
Dan entahlah rasanya
bulan ramadhan tahun ini sayya lalui begitu cepat. Ah sudahlah, yang jelas kini
sayya bisa berbuka bersama dengan teman-teman sayya di akhir puasa, bahkan
penutupan puasa sayya bisa full berada di rumah. Sayya akan merindukan bulan
puasa lagi, tentunya dengan sensasi dan cerita yang berbeda lagi. J
Foto buber: J
Dan buka bersama serta temu
kangen yang singkat ini tidak akan sayya lupakan, semoga jalinan silaturahmi
kita tetap terjaga, sampe akhirnya kelak kita menjadi orang sukses dan saling
tukar cerita yang bukan lagi tentang pacar, tetapi tentang kehidupan yang luas lebih
lagi. J
Sayya juga bersyukur
sayya masih bisa merasakan Hari Raya Idhul Fitri bersama keluarga besar sayya dengan
keadaan sehat semua. Semoga sayya, kelurga, orang-orang yang sayya sayangi,
serta semua teman-teman sayya selalu di beri kesehatan agar kelak kita tetap
bisa bertemu, berjabat tangan, dan berkumpul bersama. Aamiin. :)
Comments
Post a Comment
Terimakasih sudah singgah, jangan lupa tinggalkan jejak ya :)